Daerah  

Pimpin Apel Perdana Kantah Jakarta Utara, Sontang Coin Manurung Tekankan Pelayanan Prima dan Target WBK/WBBM

Kepala Kantah Jakarta Utara, Sontang Coin Manurung pimpin apel perdana Kantor Pertanahan Jakarta Utara dan memberikan penghargaan kepada para atlet Kantor Pertanahan Jakarta Utara yang berhasil meraih juara dalam ajang HANTARU 2024, Rabu (9/10). (Foto: BPN Jakut)

JAKARTA, Sinarpagibaru.com – Sontang Coin Manurung resmi memulai tugasnya sebagai Kepala Kantor Pertanahan Administrasi Kota Jakarta Utara dengan memimpin apel pagi perdana, Rabu (9/10/2024).

Dalam kesempatan tersebut, beliau memberikan arahan kepada seluruh pegawai mengenai sejumlah hal penting yang harus menjadi fokus kerja ke depannya.

Salah satu poin penting yang ditekankan oleh Sontang adalah komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Beliau berharap seluruh pegawai dapat meningkatkan kualitas pelayanan, selalu mengedepankan sikap ramah dan profesional dalam melayani setiap warga yang datang.

Selain itu, Sontang juga menekankan pentingnya pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) pegawai.

Lebih lanjut, Beliau mendorong seluruh pegawai untuk terus belajar dan mengembangkan diri agar dapat memberikan kontribusi yang optimal bagi kemajuan kantor.

Baca Juga :  Pemedes Sukamulya Merealisasikan Program Bantuan Keuangan Infrastruktur Desa

Sebagai target jangka panjang, Sontang juga menyampaikan ambisi untuk meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). “Predikat WBK/WBBM adalah cerminan dari kualitas kinerja kita. Mari kita bekerja sama untuk mewujudkan Kantor Pertanahan Jakarta Utara yang bersih dan melayani,” pungkasnya.

Sebagai bentuk apresiasi atas prestasi yang telah diraih, apel pagi perdana ini juga dimanfaatkan untuk memberikan penghargaan kepada para atlet Kantor Pertanahan Jakarta Utara yang berhasil meraih juara dalam ajang HANTARU 2024. Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh pegawai untuk terus aktif dalam kegiatan olahraga dan menjaga kesehatan.

Baca Juga :  Polres PPU Sambut Tim Itwasda Polda Kaltim Dalam Rangka Verifikasi Jabatan Kapolres

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *