Jakarta,Sinarpagibaru.com-Di bulan suci Ramadhan 2025 ini, aktivis buruh dari Pengurus Komisariat (PK) Sandang Garteks PT. CAHO Indah CG, afiliasi dari Federasi Serikat Buruh Garmen, Kerajinan, Tekstil, Kulit dan Sentra Industri afiliasi Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (FSB GARTEKS KSBSI), menggelar acara buka puasa bersama di PT. Kaho Indah Citra Garment, di Kawasan Berikat Nusantara (KBN), Jakarta Utara.
Acara buka puasa tersebut terlihat sederhana, namun penuh suasana keakraban dan kekompakan. Dan dihadiri diantaranya, Elly Rosita Silaban Presiden KSBSI, Ary Joko Sulistyo Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP FSB GARTEKS KSBSI, Dian Yudianingsih Ketua K2N KSBSI, Sukarniningsih Bendahara DPP FSB GARTEKS KSBSI, Yumana Sagala Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) FSB GARTEKS KSBSI.
Dalam kata sambutannya, Yumana Sagala mengatakan acara buka puasa ini sudah menjadi tradisi keluarga besar Sandang Garteks PT. CAHO Indah CG setiap tahunnya. Tujuannya untuk mempererat tali silaturahim dan memperkuat konsolidasi gerakan buruh. Sebab, kata Yumana, kalau buruh di perusahaan tidak bersatu dan kompak, maka akan sering menjadi tumbal ketidakdilan.
“Saya berterima kasih kepada seluruh pengurus yang selama ini sangat peduli kepada anggota Sandang Garteks PT. CAHO Indah C. Bahkan, jika ada anggota yang sakit, pengurus kompak untuk mengurusnya sampai ke rumah sakit,” ujarnya, Kamis (14/2/2025).
Yumana menyampaikan jumlah anggota Sandang Garteks PT. CAHO Indah CG, saat ini sudah mendekati 700 orang dari 1800 pekerja dari 4 serikat buruh di perusahaan. Artinya, jumlah tersebut telah mengalami kemajuan yang signifikan. Dan ia menegaskan, kalau pun di internal organisasi terjadi perbedaan pendapat, ada baiknya diselesaikan secara dialog dan kekeluargaan.
“Pengurus dan anggota harus istiqomah serta saling bersinergi itulah kunci yang membesarkan organisasi kita. Semoga tahun 2025 ini, (PK) Sandang Garteks PT. CAHO Indah CG, semakin besar di lingkungan perusahaan. Dan membangun hubungan industrial yang lebih harmonis dengan manajemen perusahaan,” ucapnya.
Sejauh ini, Yumana mengungkapkan, PK Sandang Garteks PT. CAHO Indah CG adalah yang terdepan membela hak buruh di perusahaan. Salah satunya, paling terdepan dalam memperjuangkan hak buruh, melawan kekerasan dan diskriminasi di dunia kerja. Serta memperjuangkan kebebasan berserikat dan hak upah layak kepada buruh.
Hal senada juga disampaikan Ary Joko Sulistyo, dia mengatakan acara buka puasa yang digelar ini menjadi berkah bersama kepada seluruh pengurus dan anggota Sandang Garteks PT. CAHO Indah CG. Tak lupa, ia berpesan agar pengurus tetap membangun hubungan industrial yang harmonis dengan pihak manajemen perusahaan.
“Kalau pun terjadi perselisihan industrial di perusahaan, ada baiknya pengurus menyelesaikannya dengan sosial dialog dan Bipartit. Sebab ditengah situasi perekonomian negara yang sedang sulit sekarang ini, kita harus bisa memperjuangkan buruh tetap bekerja di perusahaan,” ungkap Ary.
Sementara itu, Elly Rosita Silaban sangat mengapresiasi dengan acara buka puasa yang digelar ini. Ia berharap, agar PT. Kaho Indah Citra Garment tetap menjalankan usahanya, supaya buruh tetap bekerja. Karena, kalau perusahaan tutup, maka perekonomian buruh akan terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
“Saya berdoa, ditengah situasi ekonomi global yang sedang sulit sekarang ini, semua pengurus dan anggota tetap bekerja, tidak ada ancaman PHK,” ujarnya.
Acara buka puasa ini, pihak penngurus juga memberikan santunan kepada anak yatim. Pemberian santunan tersebut langsung diberikan Presiden KSBSI, Sekjen DPP FSB GARTEKS KSBSI, Bendahara DPP FSB GARTEKS KSBSI, K2N KSBSI, Sekretaris Sandang Garteks PT. CAHO Indah CG dan Ketua DPC FSB GARTEKS KSBSI Jakarta. (AH)
Tinggalkan Balasan