Airin Maju Pilgub 2024 Banten Didukung PDI Perjuangan, Tanpa Partai Golkar

Airin Rachmi Diany mantan Walikota Tangerang Selatan (Photo: Istimewa)

Tangsel, Sinarpagibaru.com-Pasangan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi maju sebagai calon dan calon wakil Gubernur Banten pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Padahal, Airin mantan Walikota Tangerang Selatan (Tangsel)  ini adalah kader dari Partai Golkar. Namun, dalam konstestasi Pilkada 2024, dia memutuskan maju bertarung dan didukung Partai PDI Perjuangan, tanpa partai berlambang pohon beringin.

Airin mengatakan, alasan dia maju Pemilihan Gubernur (Pilbug) Banten tanpa didukung Partai Golkar, karena sampai saat ini belum mendapat surat rekomendasi. Padahal, 2 atau 3 tahun lalu, dirinya sudah mendapatkan surat penugasan dari partainya untuk kontestasi Pilkada 2024 di Banten. Termasuk melakukan pemenangan pemilihan legilatif (Pileg) 2024 Partai Golkar di Banten.

“Kemarin juga saya sudah mendapat SK dari DPP Partai Golkar untuk maju bertarung di Pilgub Banten. Tapi setelah saya menunggu, sampai hari ini belum ada diumumkan. Semoga kepemimpinan yang baru di DPP Partai Golkar ini ada keajaiban untuk merekomendasikan saya bisa bertarung,” ucapnya dalam acara jumpa pers acara Deklarasi Banten Maju Bersama di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Minggu (25/8/2024).

Baca Juga :  Sekjen PDIP Jelaskan Nama RK Ditawari Jadi Bakal Cawapres Ganjar

Walau maju dari dukungan PDI Perjuangan, Airin mengaku masih tetap sebagai kader Partai Golkar. Dan dirinya tidak pernah khawatir kalau dia akan mendapat sanksi dari Partai Golkar, karena keluarga besarnya sudah benyak memberikan kontribusi ke partai pohon beringin ini di Provinsi Banten. Airin mengatakan politik itu selalu dinamis dan dia berharap Partai Golkar bisa memahaminya.

“Keinginan saya maju bertarung di Pilgub 2024 Banten, bukan semata keinginan saya, tapi sudah menjadi keinginan masyarakat Banten yang dukungannya sangat luas,” tegasnya.

Rencananya, setelah deklarasi pasangan Airin-Sumardi akan menjumpai Megawati Soekarno Putri Ketua Umum DPP PDI Perjuangan untuk meminta dukungan doa dan restu politik. Airin juga berharap, DPP Partai Golkar bisa memberi harapan agar dia diberikan dukungan secara resmi maju bertarung di Pilgub 2024 Banten.

Baca Juga :  Optimis Menang, Pasangan Dharma Pongrekun-Kun Wardana Siap Melakukan Perubahan Kota Jakarta

“Semoga keluarga besar Partai Golkar memahami dan menghormati keputusan politik saya. Segala kekurangan atas kemarin surat penugasan untuk mencari pasangan calon wakil sudah saya lakukan. Dan saya dapat Pak Ade serta SK sudah keluar pada zaman Pak Airlangga saat menjabat Ketua Umum Partai Golkar,” tandasnya. (AH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *