WASHINGTON, Sinarpagibaru.com – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyampaikan selamat berpuasa Ramadhan 2025 kepada umat Islam seluruh dunia, Senin (3/3/2025).
“Salam hangat,” kata Trump, dalam pernyataannya di hari ketiga Ramadhan, seperti dikutip dari Anadolu.
Trump mengatakan, bulan puasa adalah saat yang tepat untuk meraih harapan, keberanian, serta inspirasi untuk menjalani kehidupan suci dan berbudi luhur.
Saat jutaan Muslim AS memulai ibadah Ramadhan, kata dia, pemerintahannya berkomitmen untuk menegakkan kebebasan beragama yang merupakan bagian integral dari cara hidup bangsa Amerika. Pemerintah AS ingin memperbarui tekad untuk membangun masa depan yang damai serta mengakui martabat yang terpatri pada setiap jiwa manusia.
“Ramadhan kali ini, saya menyampaikan harapan terbaik di suasana yang bergembira untuk merenung tentang kasih karunia dan cinta Tuhan yang tak terbatas. Semoga Tuhan memberkati Anda dan keluarga selama waktu yang menakjubkan ini,” katanya.
Umat Islam di AS dan sebagian besar dunia memulai puasa Ramadhan sejak Sabtu (1/3/2025), sebagian lainnya menyusul sehari kemudian terkait pemantauan hilal.
Berbeda dengan ucapan Joe Biden di masa jabatannya, Trump tak menyinggung soal umat Islam di Palestina maupun negara konflik lainnya.
Sumber: inews.id
Tinggalkan Balasan