Pengurus DPD PP-PAUD Resmi Dilantik, Sekum Nani Suhajar Imbau Gaungkan Organisasi PP-PAUD di Seluruh Indonesia

Doc. Kemendagri

JAKARTA, Sinarpagibaru.com – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Perkumpulan Penyelenggara Pendidikan Anak Usia Dini (PP-PAUD) Nani Suhajar Diantoro terus mendorong peran aktif Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PP-PAUD untuk mengaungkan nama besar organisasi di seluruh pelosok Tanah Air. Hal ini disampaikan Nani Suhajar pada kegiatan Pelantikan Ketua dan Pengurus DPD PP-PAUD Provinsi Sulawesi Barat, Bengkulu, Jambi, Kepri dan Aceh serta Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PP-PAUD Dompu, Ketapang dan Jayapura masa bakti 2022-2027 yang berlangsung secara virtual, Kamis (5/10/2023).

“Mari kita kenalkan organisasi baru ini, sebenarnya sudah lama cuma berganti nama, kenalkan baik di internal maupun di eksternal kepada para mitra kita, agar jalinan kerja sama yang selama ini telah terlaksana dengan baik dapat terus dilanjutkan, bahkan bisa dikembangkan,” katanya.

Nani menjelaskan, pelantikan pengurus DPD PP-PAUD dilakukan secara virtual dan serentak sebagai salah satu upaya menghemat waktu dan biaya. Dirinya juga menegaskan berdasarkan Pasal 18 anggaran dasar dan Pasal 16 anggaran rumah tangga, disebutkan bahwa DPP PP-PAUD mempunyai kewenangan untuk membentuk, mengesahkan, dan melantik ketua serta pengurus DPD maupun ketua dan pengurus DPC.

Baca Juga :  Tutup Rakornas 2023, Dirjen Dukcapil Kemendagri Ajak Dinas Dukcapil Tingkatkan Pelayanan Prima

“Apabila dewan pimpinannya belum terbentuk ini salah satu PR besar kita, sehingga kita dapat membentuk DPD dan DPC seluruh Indonesia, kepengurusan yang solid dan efektif merupakan modal dasar bagi sebuah organisasi,” ujarnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan, tujuan utama dari pengembangan PP-PAUD adalah untuk meningkatkan kualitas belajar anak usia dini di Indonesia. Melalui organisasi ini pula, Nani berharap terciptanya kepengurusan yang solid dan efektif, sehingga program kerja PP-PAUD dapat terlaksana dengan baik. “DPD dan DPC pasti akan terus kami dorong agar kepengurusan baru di semua tingkatan di seluruh Indonesia segera terwujud dalam waktu dekat ini. Dengan demikian PP-PAUD akan bisa melanjutkan derap langkah satu menyatu, mengawal dan mengisi kegiatan pendidikan anak usia dini Indonesia ke depan,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Nani juga merangkul semua pihak agar saling bahu-membahu untuk memajukan pendidikan anak usia dini. Dirinya menilai anak usia dini adalah kekayaan bangsa yang menjadi fondasi keberhasilan Indonesia di mata dunia. “PP-PAUD ini dengan melakukan optimalisasi kerja sama, sinergi, kolaborasi dengan lembaga pemerintah maupun swasta, serta organisasi lainnya yang sama-sama bertujuan untuk memberi pendidikan anak usia dini secara efektif,” terangnya.

Baca Juga :  Berkunjung ke Telkom University, Menteri PANRB Dukung Adopsi untuk Penguatan Digitalisasi Layanan Aparatur Negara

Nani juga mengucapkan terima kasih kepada pengurus DPD PP-PAUD yang telah resmi dilantik. Dirinya berpesan kepada mereka agar tetap semangat dan terus membangun negeri dengan mengembangkan pendidikan anak usia dini. “Saya berterima kasih sekali lagi, marilah kita kembangkan organisasi ini tanpa pamrih, kita ucapkan selamat bekerja, membangun negeri ini melalui pengembangan pendidikan anak usia dini,” pungkasnya.

 

(Rls/Nvr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *