TANGSEL, Sinarpagibaru.com – Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Tangerang Selatan sukses meraih penghargaan Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Penyedia Sarana Prasarana Ramah Kelompok Rentan. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpanrb).
Dengan adanya penghargaan ini, Kepala Kantor BPN Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Shinta purwitasari mengatakan bahwa penghargaan yang diraih merupakan hasil dari penilaian verlap yang dilakukan oleh tim verifikator melalui zoom meeting dan datang langsung ke Kantor Pertanahan Kota Tangerang Selatan.
“Alhamdulillah dengan ikhtiar bersama, pemenuhan indikator sudah tersedia dengan baik kepada kelompok rentan diantaranya, area parkir khusus, toilet khusus, ruang laktasi, loket khusus, area bermain anak dan fasilitas penunjang lainnya,” ujar Shinta dalam keterangannya, Jumat (1/12).
Lebih lanjut, Shinta menjelaskan Kementerian ATR/BPN mengirimkan 5 Kantah Kota/Kabupaten untuk mengikuti penilaian Pelayanan Publik Terbaik Penyedia Sarana Prasarana Rumah Kelompok Rentan tahun 2023. Dari 5 yang dikirimkan terdapat 3 Kantah yang berhasil meraih penghargaan yaitu Kantah Kota Tangerang Selatan, Kantah Kota Surakarta dan Kantah Kabupaten Tanah Laut.
“Adanya penghargaan ini bukan membuat kami berpuas hati tetapi memberikan tantangan agar kami terus berinovasi untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat Kota Tangerang Selatan. Dan agar kelompok rentan maupun setiap pengguna layanan selalu merasa nyaman saat berkunjung ke Kantor Pertanahan Kota Tangerang Selatan,” pungkas Shinta. (Gtg)