Viral  

Harimau Sumatera Yang Menyerang Warga Langkat Berhasil Ditangkap

BKSDA dan Polhut berhasil menangkap harimau Sumatera di Desa Mekar Makmur, Kecamatan Sei Kapan, Kabupaten Langkat, Sabtu (16/3). (Foto: ist)

LANGKAT, Sinarpagibaru.com – HARIMAU sumatra yang menyerang dua warga di Kabupaten Langkat, Sumatra Utara, berhasil ditangkap oleh tim gabungan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) dan Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup (KLHK).

Harimau tersebut ditangkap dengan menembakkan obat bius yang berkeliaran di Dusun V Sidorejo Damar Hitam, Desa Mekar Makmur, Kecamatan Sei Lepan, Kabupaten Langkat, Sumut, pada Sabtu 16 Maret 2024.

Baca Juga :  Quick Respon, Brimob Polda Kaltim Bantu Evakuasi Warga Gantung Diri di Balikpapan

Hal itu dibenarkan Kapolsek Pangkalan Berandan, AKP Irwanta Sembiring, “Ya benar, seekor harimau berhasil ditangkap yang berkeliaran di Desa Mekar Makmur dengan menembakkan obat bius oleh tim Bksda dan Polhut,” ujarnya dalam keteranganya.

Harimau tersebut pun langsung dimasukkan ke kandang dan dibawa ke Medan oleh BKSDA untuk di karantina. (Josef S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *